Home » » Transfer Termahal Musim 2012 / 2013

Transfer Termahal Musim 2012 / 2013

1. Lucas Moura
Dan diurutan paling atas dalam Bursa Transfer musim panas ini diduduki oleh Lucas Moura. Lagi-lagi PSG yang disokong konglomerat asal Qatar berani merogoh kocek sebesar 45 Juta Euro atau setara Rp.529 Milyar hanya untuk mendatangkan seorang pemain muda berusia 20 tahun yang belum punya nama. Talenta muda Brazil asal klub São Paulo ini dikontrak selama 4 musim dan baru akan merumput di Parc des Princes di paruh musim ini ,januari mendatang.
 
2. Thiago Silva
Di urutan ke-2 diduduki bek tangguh asal Brazil yang direkrut Paris Saint-Germain dari AC Milan, Thiago Silva. Kepiawaianya membaca pergerakan pemain lawan membuat Silva pantas di bandrol 42 Juta Euro atau Rp.492 Milyar. Bersama Diego Legano dan Maxwell, keberadaannya bek berusia 27 tahun ini membuat benteng PSG sulit ditembus.
 
3. Eden Hazard
Di urutan 3 ada  Eden Hazard yang didatangkan Chelsea dari klub Lille Prancis. Klub London Barat ini berhasil memboyong tukang gedor berusia 21 tahun asal Belgia ini setelah merogoh kocek senilai 40 juta Euro atau sekitar Rp.410 Milyar. Manajer Chelsea Roberto di Matteo meyakini Eden Hazard memiliki skil sekelas Lionel Messi dan akan bisa menjadi "Gianfranco Zola" (legenda Chelsea dekade 1990-an) baru.Di Matteo mengharapkan bisa mengganti lini depan Chelsea setelah ditinggal Didier Drogba.
 
4. Alexander Buttner
Demi mendongkrak daya gedor MU, petinggi MU berhasil membujuk Alexander Buttner untuk menandatangi kontrak berdurasi lima tahun. Tidak diketahui berapa biaya yang harus dikeluarkan MU untuk mendapatkan tanda tangan Buttner. Namun media lokal melaporkan nilai transfer pemain 23 tahun itu berkisar 3,9 juta poundsterling atau sekitar Rp.58 miliar. Buttner bermain untuk Vittese Arnhem sejak tahun 2007, dan tampil sebanyak 119 kali. Walaupun bermain di lini belakang, Buttner mampu mencetak 10 gol sepanjang kariernya di Vittese Arnhem.
 
5. Alex Song
Alex Song akhirnya resmi menjadi milik Barcelona. Gelandang bertahan Arsenal ini menjadi rekrutan kedua El Barca dalam bursa transfer pemain 2012. Song dibeli dengan harga 19 juta Euro dan akan dikontrak selama lima tahun ke depan, hingga tahun 2017.
 
Share this article :

No comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Tegar Uye..... - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger